Membuat Aplikasi Currency Converter dengan C#


Pada kesempatan kali ini kita akan membuat sebuah aplikasi Currency Converter menggunakan C# dan memanfaatkan API. Apa itu API? API atau Application Programming Interface adalah sekumpulan perintah, fungsi, dan protocol yang dapat digunakan oleh programmer saat membangun perangkat lunak untuk system operasi tertentu yang dapat berinteraksi dengan sistem yang lain. Langsung saja, berikut merupakan langkah langkah dalam membuat aplikasi Currency Converter,
  • Pertama kita buat project baru 

  • Lalu kita desain formnya seperti berikut,

    Berikut elemen elemen yang dibutuhkan dalam desain form tersebut,
  1. Input field dan label nominal yang nantinya digunakan untuk menginputkan nilai mata uang yang ingin di konversi
  2. Combo box dan label dari yang nantinya digunakan untuk memiih nilai mata uang asal
  3. Combo box dan label ke yang nantinya digunakan untuk memiih nilai mata uang tujuan
  4. Button Konversi digunakan sebagai trigger yang saat di tekan akan memproses nilai dari nominal, nilai mata uang asal dan tujuan
  5. Label hasil digunakan untuk menampilkan hasil dari konversi nilai mata uang
  6. Label date digunakan untuk menampilkan tanggal perubahan terakhir dari nilai mata uang tersebut.
  • Selanjutnya kita masuk ke bagian code, disini yang perlu kita buat adalah bagian Constructor dari program. Tujuannya agar perintah di jalankan saat pertama kali aplikasi dijalankan.

Pada potongan kode diatas kita akan men-set nilai dari combo box dari dan ke. Dimana nilai tersebut didapatkan dari API. API yang kita gunakan terdapat pada variable url, API tersebut me-return sebuah data berformat xml. Dimana data yang kita butuhkan(kode mata uang) berada di tag code, sehingga kita perlu mengambil kode mata uang tersebut pada tag code tersebut. Lalu hasilnya kita loop dan tiap itemnya kita tambahkan ke combo box
  • Selanjutnya kita membuat fungsi untuk melakukan konversi mata uang,

Pada fungsi tersebut terdapat 3 parameter, kode mata uang asal, kode mata uang tujuan, dan nominal uang yang ingin di konversi. Pada potongan kode diatas kita memanfaatkan API untuk mendapatan nilai tukar dari dua mata uang, sehingga kita mengirimkan kode mata uang asal dan tujuan sebagai parameter pada url API tersebut. Return dari API tersebut yang bisa kita gunakan ialah pada tag result(nilai tukar mata uang) dan tag date(perubahan terakhir nilai mata uang tersebut). Lalu hasil nilai mata uang tersebut kita kalikan dengan nominal yang telah di input oleh user dan men-set nilainya pada label hasil. Sedangkan hasil dari date kita set ke label date.
  • Selanjutnya kita hanya membuat code untuk mentrigger fungsi yang telah kita buat.
  • Setelah di jalankan hasilnya seperti berikut,

Link Source Code : https://github.com/HexaTeam6/Currency-Converter




 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Company Profile dengan Framework Laravel

Aplikasi Toko Online Sederhana dengan CodeIgniter 3

CRUD Sederhana Menggunakan CodeIgniter 3